SMPIT & SMAIT AFISKU ADAKAN KEGIATAN MUSLIM YOUTH RANGER GATHERING
Kubu Raya – Sebanyak 11 siswa SMAIT Al-Fityan Ku...
Pontianak, 5 Agustus 2023 - Memperingati tahun baru Islam, Remaja Mujahidin Kalimantan Barat menggelar "Muharram Fair" di Halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak. Acara ini dimeriahkan dengan serangkaian lomba yang turut diikuti oleh siswa-siswi SMPIT Al-Fityan School Kubu Raya sebagai bagian dari upaya meningkatkan kecintaan terhadap ajaran Islam. Salah satu kegiatan utama yang diadakan pada hari Sabtu ini adalah Lomba Cerdas Cermat (LCC) dan Lomba Cipta Baca Puisi. Peserta dari SMPIT Al-Fityan Kubu Raya, dengan semangat yang tinggi, telah berhasil menorehkan prestasi membanggakan pada lomba LCC dengan meraih juara 1 dan 2 dari total 34 kelompok peserta. Prestasi ini semakin menegaskan kualitas dan dedikasi siswa/i SMPIT Al-Fityan dalam kegiatan-kegiatan berbasis keagamaan. Namun, di cabang lomba Cipta dan Baca Puisi yang diikuti oleh 34 peserta, utusan putra dan putri dari SMPIT Al-Fityan belum berhasil meraih podium juara. Persaingan di cabang ini terbilang sangat ketat dengan adanya banyak peserta berbakat. Dengan hasil yang telah dicapai, diharapkan agar para pembina, serta Bapak/Ibu guru dari SMPIT Al-Fityan School Kubu Raya, dapat terus mempersiapkan siswa/i yang berprestasi untuk mengikuti berbagai lomba lainnya di masa depan. Semangat kompetisi ini diharapkan dapat memotivasi seluruh siswa/i SMPIT Al-Fityan Kubu Raya untuk terus berprestasi dan berkontribusi dalam kegiatan-kegiatan positif lainnya.
Dalam rangka menyambut kedatangan siswa-siswi baru T.A.2023-2024, beberapa guru SMPIT Al-Fityan Kubu Raya mengadakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Kegiatan tersebut sejalan dengan Program kerja OSIS sehingga pengurus OSIS juga terlibat aktif. MPLS penting dilaksanakan oleh siswa/i baru SMPIT Al-Fityan Kubu Raya guna mengenali lingkungan pendidikan barunya dan dapat beradaptasi, berinteraksi, dan berkomunikasi dengan baik dan cepat. Kegiatan di hari pertama yaitu : - Upacara Pembukaan (dibuka oleh Direktur Al-Fityan) - Motivasi oleh Waka Kesiswaan - Pengenalan Lingkungan Sekolah - Materi Pola Hidup Sehat oleh Perawat Klinik Al-Fityan - Pengenalan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Di hari kedua : - Senam pagi - Games - Pembagian Hadiah Games - Penutupan Oleh Kepala SMPIT Al-Fityan Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancar dan peserta didik sangat semangat serta antusias dalam mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir.
SMPIT Al-Fityan membawa beberapa atlet terbaik untuk seleksi Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) di tingkat Kecamatan Sungai Kakap. Atletik putra diwakili oleh Arif Anugrah Etno Pratama, Atletik putri oleh Azmya Rafanda Desgiri, Bulutangkis putra oleh Fazwa Rifki Ramadhan, Bulutangkis putri oleh Nadhira Shafira, Karate putra oleh Azriel Muharam, dan Renang oleh Muhammad Addurunnafis. Pada seleksi tingkat kecamatan (24 dan 25 Mei 2023), atlet-atlet terbaik Al-Fityan berkompetisi dengan kemampuan terbaik mereka. Dari hasil seleksi tersebut, bulutangkis putra yang diwakili oleh Fazwa Rifki Ramadhan meraih juara 2 dan karate putra yang diwakili oleh Azriel Muharam meraih juara 3. Renang putra yang diwakili oleh Muhammad Addurunnafis dan Bulutangkis putri yang diwakili oleh Nadhira Shafira berhasil menjadi juara 1 tingkat kecamatan sungai kakap. Hal tersebut menjadikan kedua atlet terbaik Al-Fityan tersebut mewakili kecamatan untuk lanjut ke tingkat Kabupaten Kubu Raya.
Pelatihan kepemimpinan OSIS SMPIT Al-Fityan periode 2023 - 2024 dilaksanakan pada hari Rabu, 24 Mei 2023. Kegiatan ini dilaksanakan untuk membentuk jiwa kepemimpinan setiap anggota OSIS terpilih. Sebanyak 12 anggota OSIS Ikhwan dan 12 anggota OSIS Akhwat melaksanakan kegiatan dari pagi hingga malam. Kegiatan diawali dengan pemberian ucapan selamat karena telah berhasil terpilih menjadi anggota OSIS yang kemudian dillanjutkan dengan pemberian motivasi agar bisa menjadi OSIS yang amanah.
SMPIT Al-Fityan School Kubu Raya telah melaksanakan kegiatan renang di Kolam Renang Ampera yang diikuti oleh peserta didik jenjang Kelas 7 dan Kelas 8. Untuk peserta didik putra dilaksanakan di hari selasa (16 Mei 2023) dan peserta didik putri di hari rabu (17 Mei 2023). Agenda ini dibuka dengan arahan oleh guru olah raga, yaitu Erik Rahmana, S.Pd. Peserta didik berangkat pukul 08.00 dan kembali ke sekolah pukul 11.00. Peserta didik sangat senang dan antusias mengikuti kegiatan renang ini. Ada peserta didik yang mencoba belajar berenang, ada yang sambil bermain dan ada pula yang mengembangkan kemampuan renangnya. Semoga dengan adanya kegiatan renang dapat menjadikan peserta didik menjadi anak yang sehat jasmani serta memiliki fisik yang kuat. Umar bin Al-Khattab berkata: “Ajari anak-anakmu berenang, memanah dan naik kuda”.