21 Nov
Admin
00:46 WIB

MARKET DAY TKIT AL FITYAN SCHOOL KUBU RAYA

Jumat, 18 November 2022, TKIT Al-Fityan School Kubu Raya melaksanakan kegiatan Puncak Tema Pekerjaan. Ada pun kegiatannya adalah Market Day.

Kegiatan ini bekerja sama dengan orang tua murid, di mana sebelumnya, pihak sekolah membagi anak-anak untuk membawa makanan berat, kue, dan air minum, untuk kemudian dijual oleh anak-anak.

Saat berjualan, anak-anak didampingi oleh orang tua/wali dan guru.

Adapun meja dan kursi untuk stand, sudah disiapkan pihak sekolah.

Kegiatan Market Day berjalan sangat baik. Anak-anak semangat melayani antusias dari pembeli, dan sangat senang saat jualannya habis.

Alhamdulillah, kegiatan Market Day ini berjalan dengan lancar.

Adapun kegiatan ini bertujuan untuk agar anak-anak mengetahui jenis-jenis pekerjaan, salah satunya adalah sebagai pedagang, mengetahui nilai mata uang, serta kesabaran dalam melayani.